Palembang,( detiknews.tv) – Kepala Kejaksaan Negeri kota Palembang Asmadi SH MH, beserta jajaran melakukan anjangsana ke Sekda Kota Palembang Ratu Dewa sekaligus Pemberian Piagam Penghargaan dalam rangka Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-60 Tahun 2020 di Ruang kerja Sekda, Rabu (22/07/2020).
Dalam kesempatan itu, Ratu Dewa mengucapkan selamat Hari Bhakti Adhyaksa ke-60. Ia mengapresiasi gebyar Hari Adhyaksa yang diselenggarakan dengan konsep yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Perayaannya berubah konsep, di mana Kejari yang mendatangi sahabat, teman, atau saudara untuk menjalin silaturahmi.
“Sebenarnya yang akan menerima anjangsana ini langsung Walikota, namun beliau ada keperluan yang cukup penting sehingga saya yang harus menerima silaturahmi pak Kajari dalam agenda peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-60 Tahun 2020, dan kami sangat mengapresiasi dengan terjalinnya silaturahmi yang erat melalui anjangsana. Maka, Walikota berharap banyak berbuat dan memberi manfaat minimal di lingkup kerja bahkan juga masyarakat,” ungkap Ratu Dewa.
Dewa, berharap untuk selanjutnya, Kejari tetap memiliki peran besar terhadap lajunya penegakan hukum yang berjalan dengan independen tapi dengan cara yang humanis.
Sementara itu, Kepala Kejaksaan Negeri kota Palembang Asmadi SH MH, mengatakan agenda perayaan upacara yang di laksanakan secara konvensional di lapangan terbuka, tahun ini di gantikan dengan upacara virtual secara nasional yang di ikuti secara terbatas oleh insan Adyaksa dan melakukan anjangsana ke mitra kerja.
“Tahun ini upacara di laksanakan secara virtual dengan inspektur upacara langsung dari jaksa agung dan yang menjadi peserta hanya terbatas kepada pejabat struktural dan beberapa jaksa fungsional senior serta melakukan anjangsana ke mitra kerja. ” Terang Kepala Kejaksaan Negri Kota Palembang Asmadi SH.
Dia menambahkan, dalam sambutanya Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin menginstruksikan kita (Kejaksaan) melaksanakan perayaan dengan sederhana namun tetap hikmat dalam kebersamaan dan Jaksa Agung juga mengharapkan kejaksaan dapat berinovasi di bidang teknologi dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Ditengah masa COVID-19.
Asmadi menerangkan hal tersebut sesuai instruksi pusat untuk meniadakan kegiatan yang mengundang masa, seperti perlombaan olahraga-jalan sehat sebagaimana biasanya di lakukan kejari Palembang.
Pihaknya melaksanakan bakti sosial, pemberian sembako ke beberapa panti asuhan kota Palembang, Tentunya dengan satu tema kesederhanaan dan kebersamaan untukbtetap peduli. Semoga semua ini tidak mengurangi hikmah perayaan hari bhakti adhyaksa,” sampainya kepada awak media.
Kepada wartawan dia menyampaikan, himbauan kepada masyarakat khususnya untuk selalu mengikuti protokol kesehatan, sebab kesehatan dan keselamatan kita tergantung dari kesadaran masing- masing individu dan untuk masyarakat juga harus menjaga kondusifitas kehidupan bermasyarakat.
“Kami berharap masyarakat untuk dapat mematuhi ketentuan hukum, ketertiban hukum, adalah modal dasar bagi pembangunan untuk menciptakan masyarakat Palembang yang lebih sejahtera,” tutupnya.(Daeng)