Bupati Ogan Ilir Sumsel Sempat Dinyatakan Positif Dan Sekarang Dinyatakan Sembuh Dari Covid 19

Loading

Ogan Ilir,detiknewstv.com -Bupati Ogan Ilir di Sumatera Selatan, Ilyas Panji Alam, yang sempat dinyatakan positif COVID-19, kini dinyatakan telah sembuh. Tes swab terbaru Ilyas disebut menunjukkan hasil negatif Corona.

“Benar, Bupati sekarang sudah dinyatakan sembuh dari COVID-19. Hasil swab test di RS Muhammad Hoesin dinyatakan negatif,” kata juru bicara Gugus Tugas COVID-19 Ogan Ilir, Wahyudi, Kamis (6/8/2020).

Menurut Wahyudi, Ilyas sudah kembali lagi ke rumah dinasnya setelah sempat dirujuk ke RS Muhammad Hoesin. Ilyas kini menjalani isolasi mandiri.

“Sedang menjalani isolasi mandiri di rumah dinas. Tetap melaksanakan tugas di rumah sebagai bupati,” katanya.

Selain menjalani isolasi mandiri, Ilyas didampingi dokter selama 14 hari. Kesehatan Ilyas disebut dalam kondisi baik.

Ilyas sebelumnya mengumumkan dirinya positif COVID-19 pada 7 Juli 2020. Pengumuman bahwa dia terpapar menjadi kontroversi dan mendapat kecaman karena mengundang wartawan secara langsung.

“Hasil swab tadi pagi saya terima dan saya dinyatakan positif COVID-19, virus Corona. Terhitung mulai hari ini resmi saya terpapar Corona,” kata Ilyas kala itu.

Ilyas meminta semua pihak yang selama ini terlibat kontak dengannya memeriksakan diri. Dia meminta warga selalu memakai masker dan menghindari kerumunan.

“Kepada teman-teman yang sebelumnya ada kontak langsung dengan saya bisa juga diperiksa. Saya berpesan untuk selalu cuci tangan, pakai masker, menghindari kerumunan, dan jaga jarak,” katanya.

(priska,jumat 7 agustus 2020).

Daeng Supriyanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Kehancuran dan kekacauan Lebanon setelah ledakan di Beirut Dalam Beberapa Rangkaian foto

Jum Agu 7 , 2020
Penduduk Beirut, ibu kota Lebanon, tengah berduka setelah ledakan yang  menewaskan puluhan orang, mencederai ribuan lainnya, serta menyebabkan kerusakan parah. Berbagai laporan menyebutkan ledakan itu terdengar sampai ke Nicosia sejauh 240 kilometer di Siprus. Guncangannya, menurut catatan sejumlah pakar seismologi, setara dengan gempa magnitudo 3,3. Para pejabat menyalahkan 2.750 ton […]

Kategori Berita

BOX REDAKSI