Detiknews.tv-Palembang | Walau masih dalam zona merah covid-19 SMA Negeri 23 Palembang yang beralamat dijalan kelapa gading talang kelapa kecamatan alang-alang lebar kota Palembang provinsi Sumatera Selatan, mulai membuka penerimaan peserta didik baru (PPDB).
Semua informasi tentang PPDB online di SMA Negeri 23 Palembang ini diinformasikan melalui website.
Ketentuan dan syarat pendaftaran dibuka melalui jalur zonasi, afirmasi, mutasi, dan akademik.
Saat dijumpai wartawan Detiknews.tv, diruang kerjanya kepala SMA Negeri 23 Palembang Sumin Eksan, Spd, Mm mengatakan, saya sangat bersyukur karena proses PPDB di SMA Negeri 23 palembang berjalan baik dan lancar, dulunya sekolah ini adalah SMA Negeri 22, ungkapnya.
Sumin mengatakan, pendidikan adalah modal utama bagi suatu bangsa dalam upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang dimilikinya, pada dasarnya peningkatan kualitas pendidikan berbasis pada sekolah, karena sekolah lebih mengetahui masalah yang dihadapi dalam meningkatkan kualitas pendidikan, sekolah berfungsi sebagai unit yang mengembangkan kurikulum, silabus, strategi pembelajaran, dan sistem penilaian, ucap Sumin.
Bagi siswa-siswi yang telah lulus dan diterima di SMA Negeri 23 Palembang ini, saya ucapkan selamat datang dan menempuh pendidikan disekolah ini, semoga berhasil dan sukses dalam meraih prestasi, ucapnya. (Vin)