Mantabkan Komitmen, Caleg Perindo Terpilih Diminta Memperjuangkan Aspirasi Rakyat

Loading

Ketua DPW Perindo Sumsel Febuar SH

Detiknews.tv – Palembang, Guna memantapkan komitmen dengan visi misi Partai, para Caleg Perindo se-Sumsel terpilih diajak mengikuti Rapat Koordinasi Pimpinan di Palembang, pertengahan Agustus 2019 mendatang.

“Rapat koordinasi itu untuk melakukan pemantapan komitmen para Caleg terpilih dengan visi misi Partai Perindo,” ungkap Ketua DPW Perindo Sumsel Febuar SH, Selasa (2/7/2019).

Dijelaskan Febuar, adapun Caleg terpilih itu sebanyak 3 orang diantaranya yang akan duduk di DPRD Provinsi Sumsel.

“Tiga Caleg terpilih Partai Perindo di DPRD Sumsel itu Ahmad Firdaus Ishak Dapil Sumsel 3, Syahruddin Dapil Sumsel 4, dan Rudi Hartono Dapil Sumsel 7,” kata Febuar yang juga dikenal sebagai advokat.

Selain 3 Caleg terpilih yang duduk di DPRD Provinsi Sumsel, juga ada 17 Caleg terpilih Partai Perindo di DPRD Kabupaten/Kota tersebar di Sumsel.

“Ini untuk meneguhkan agar Caleg terpilih ini berkomitmen setelah mereka jadi wakil rakyat untuk benar-benar memperjuangkan aspirasi rakyat dan seauai visi misi Partai Perindo,” pungkasnya.

Hal senada di sampaikan Sekretaris DPW Partai Perindo Sumsel, Yuseva SH  yang mengatakan jika kegiatan ini nantinya juga merupakan silaturahmi pasca lebaran dan memperkenalkan para Caleg terpilih.

“Silaturahmi karena ini habis lebaran, kita halal bihalal. Kita koordinasikan lagi setelah sidang MK baru tahu isinya. Apa program yang akan dilaksanakan dan tugas caleg terpilih belum bisa ngomong. Yang pasti kita baru ngasih tahu DPD untuk rapat,” kata Yuseva.

Redaksi Detiknews.tv

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Gaung APJI dan IKA Boga Sumsel Hingga Tingkat Nasional

Rab Jul 3 , 2019
Detiknews.tv – Palembang, Halal bi halal yang di gelar DPD Asosiasi Pengusaha Jasaboga Indonesia (APJI) Sumatera Selatan dan Ikatan Ahli Boga (IKA Boga) Sumsel dilaksanakan setiap satu tahun sekali, namun untuk kegiatan rutin yakni arisan bagi setiap anggota dengan tujuan untuk silaturahmi. Ketua APJI Sumsel, Pusparia saat diwawancarai di sela-sela […]

Kategori Berita

BOX REDAKSI